Pages

Friday 12 February 2016

Giethroon, Kota Unik Yang Tidak memiliki Jalan Buat Mobil

Berbeda dengan kota-kota lain di dunia, kota yang satu ini tidak memiliki Jalan Mobil, sehingga ketika berkeliling dalam kota yang terletak di negeri Belanda ini harus Jalan kaki 
Atau naik perahu Dan sepeda.

Nama kota tersebut adalah Giethroon, masuk dalam kawasan propinsi Overijssel yang berjarak sekitar 75 Mil Dari Amsterdam Belanda.

Jika kita berada dalam kota Giethroon, maka kita akan merasakan Seperti berada di abad ke 18, karena di dalam kota ini terdapat 4 Mil kanal Dan rumah-rumah pertanian beratap jerami, tidak heran kota ini menjadi kota tujuan wisata yang ramai dikunjungi turis lokal maupun manca negara, kota ini dijuluki Venesia Belanda.

Warga setempat memanfaatkan banyaknya kehadiran para pelancong ke kota ini dengan membuka penyewaan sepeda Dan perahu lengkap dengan pemandu wisatanya, begitu pula rumah-rumah mereka di sulap menjadi tempat-tempat penginapan yang asri Dan nyaman, tentu harga yang ditawarkan juga tidak mahal, untuk satu minggu harga sewa satu pondok yang mempunyai tiga kamar hanya sekitar 310 poundsterling atau lebih kurang 7,5 juta rupiah.


Menurut catatan sejarah, kota Giethroon didirikan oleh sekelompok warga yang terusir Dari Mediterania tahun 1230, kota ini kemudian menjadi sangat terkenal setelah menjadi lokasi shooting sebuah film berjudul Fanfare yang disutradarai oleh Bert Haanstra asal Belanda. Anda tertarik berlibur ke kota ini ?


No comments:

Post a Comment