Monday 29 June 2015

Tiga Polisi Cidera Diserang Ribuan Tawon

Gara-gara di sengat ribuan tawon, tiga personil polisi dari Mabes Polri terpaksa harus dilarikan ke rumah sakit terdekat. Ceritanya berawal dari adanya tiga anggota polisi dari mabes Polri mendapatkan tugas memasang alat bantu komunikasi jaringan khusus polisi yang berada di atas gunung di sekitar daerah ciamis, ketiga polisi ini diantarkan menuju ke TKP oleh beberapa personil polisi setempat dan juga warga. Setibanya di TKP mereka langsung naik ke tower untuk memasang alat bantu komunikasi tersebut, ketika berada di atas tower para polisi ini melihat ada seekor burung elang yang sedang terbang mengarah ke sebuah pohon yang salah satu dahannya terdapat sarang tawon, pohon tersebut persis di sebelah tower tempat ketiga polisi berada, tidak berapa lama hal yang dikhawatirkan terjadi, sarang tawon ukuran besar tersebut terlepas dari dahan gara-gara dihinggapi si elang tadi, dan jatuhnya persis di tempat ketiga polisi berada, dalam waktu bersamaan keluar ribuan tawon dari sarang yang terjatuh tersebut, dan langsung menyerang ketiga polisi yang ada di atas tower, alhasil ketiganya mengalami cidera yang cukup serius, sehingga terpaksa harus dibawa ke rumah sakit terdekat agar segera mendapatkan pertolongan medis,
ribuan tawon yang sedang marah itupun menyerang sejumlah warga yang ada di dekat tower, akibatnya beberapa warga juga harus dilarikan ke rumah sakit.

No comments:

Post a Comment