Pages

Wednesday 27 January 2016

Punya Penyakit Hati, Segeralah Berobat

Penyakit fisik seperti flu, demam, pusing, sakit perut, adalah tanda atau sinyal dari tubuh bahwa ada sesuatu yang tidak beres di dalam tubuh kita, yang harus segera dibereskan alias diobati. 

Jika kita tidak sanggup mengobatinya sendiri maka kita harus berobat ke dokter agar tidak semakin parah. 

Sementara itu penyakit hati (non fisik) seperti iri, sirik, dengki, sombong, memandang rendah orang lain, hasut, dan tidak terima keberhasilan orang lain, adalah tanda atau sinyal bahwa ada sesuatu yang tidak beres di dalam hati kita. Tentu penyakit hati ini harus segera kita atasi agar tidak semakin parah.

jika kita tidak sanggup memperbaikinya maka sebaiknya konsultasi kepada dokter penyakit hati yaitu ustad atau ustazah. Insya allah dengan bantuan mereka, penyakit hati yang ada di dalam diri Kita akan sirna.

Jangan lupa, untuk menyembuhkan penyakit fisik maupun penyakit hati harus dilandasi keinginan yang kuat untuk sembuh, akan sulit dokter menyembuhkan si pasien yang patah semangat dan hanya pasrah. Sederhanakan, tapi tidak gampang dilakukan.

Jika penyakit hati dapat disembuhkan maka si penderita akan lebih tenang dalam hidupnya, karena orang lain tidak memusuhinya dan akan lebih menghargai keberadaannya dalam Lingkungan pergaulan, sehingga silahturahmi pun terjaga.

No comments:

Post a Comment