Wednesday, 6 April 2016

Kereta Anjlok Bikin Macet Parah




Sempat heran tadi ketika masih di taksi melihat lalu lintas begitu padat, mulai Dari flyover matraman sampai Jalan ponogoro, manggarai, dan pasar rumput. 

Sebenarnya sejak awal ketika melihat kepadatan lalu lintas, saya ingin mengubah rencana semula, yaitu tidak ke stasiun manggarai tapi ke stasiun jatinegara, namun karena sudah terjebak di kepadatan lalu lintas, saya mengurungkan rencana tersebut , Dan memutuskan menuju ke stasiun sudirman, biasanya kalau nail kereta saya lebih sering naik Dari stasiun manggarai , karena lebih banyak pilihan kereta yang menuju stasiun diri. 

Di stasiun sudirman nampak banyak sekali penumpang, jumlahnya itu lebih dari biasanya, hal ini Akibat mereka tidak cepat terangkut Gara-Gara kereta lambat datang Setelah ada kereta anjlok di dekat stasiun manggarai. 

Petugas stasiun mengumumkan bahwa kereta yang ke tanah abang Dan diri akan masuk di jalur dua, biasanya jalur dua itu arah sebaiknya yaitu arah bogor, namun karena yang bisa dipakai hanya satu jalur sementara petugas evakuasi kereta yang anjlok sehingga kereta masuk jalur dua. 

Saya sempat membayangkan betapa sesaknya di dalam gerbong karena banyaknya penumpang yang belum terangkut, tapi ternyata dugaan saya itu salah, di dalam gerbong kereta yang mengarah duri tersebut nampak sedikit sekali penumpang, masih banyak kursi yang kosong, sehingga saya mudah sekali dapat kursi, bisa pilih-pilih lagi. 

Hari ini terasa berbeda dengan hari-hari sebelumnya, boleh dibilang lebih lama sampai rumah akibat kereta anjlok, tapi saya tetap bersyukur karena kondisi ini hanya sesekali terjadi, jauh lebih sering ketetanya itu lancar, ya kalau ada antri-antri sedikit ketika kereta masuk ke stasiun-stasiun besar boleh dibilang masih wajar, pokoknya mantaplah kereta komuter line sekarang ini. Bravo PT.KAI.

No comments:

Post a Comment