Sunday 6 September 2015

Harga barang sekarang selalu bikin uang belanja kurang

Kaget juga lihat total harga belanjaan bulananan tadi, naiknya bisa sampe 30 persen dari bulan lalu, terasa sekali harga uang sudah semakin merosot jauh dan berbanding terbalik dengan harga-harga barang, sejumlah uang yang tadinya bisa dapat banyak barang tapi kini hanya dapat beberapa item saja, tapi ya..mau tak mau harus tetap belanja namanya juga kebutuhan, meskipun sebenarnya keberatan juga. Sejak tahu bahwa superindo memberikan harga yang lebih murah untuk sebagian besar barang dibandingkan dengan supermaket lain, saya dan istri memutuskan untuk terus belanja di superindo sejak dua tahun terakhir, khususnya belanja untuk keperluan bulanan, sebelumnya kita memang telah melakukan riset kecil-kecilan dengan cara datang langsung ke sejumlah supermarket, lalu kita cek harga dari barang yang sama di sejumlah supermarket tersebut, dari riset itulah kita tahu bahwa harga barang-barang di superindo lebih murah dibandingkan yang lain. Dalam kondisi serba mahal seperti sekarang ini, perlu sekali untuk tahu dimana tempat belanja yang tepat, kalo tidak ya ..tau sendiri akibatnya, bisa-bisa uang belanja yang tadinya cukup buat sebulan, jadinya cukup hanya  buat setengah bulan saja, itu namanya boncos alias tekor bin bangkrut. Satu lagi cara belanja hemat di tengah mahalnya harga-harga di pasaran, yaitu rajin melihat koran dan televisi yang biasanya memberikan info tentang program discount di tempat-yempat belanja, biasanya menurut kedua media tersebut, program discount ini selalu ada di akhir pekan di sebagian besar supermarket, makanya harus selalu jeli dan tekun melihat informasi soal discount ini, begitu dapat informasi langsung cabut segera ke tempat belanja yang mengadakan program discount, jangan sampai kehabisan masa berlakunya, ya...paling tidak bisa menghemat 10-15 % kan lumayan Dari pada boncos alias tekor bin bangkrut. Semoga bermanfaat

No comments:

Post a Comment